Home » » Pangkep Uji Coba Penerimaan Siswa Secara Online

Pangkep Uji Coba Penerimaan Siswa Secara Online

Posted by Dishub Kominfo Pangkep on 15 Juni 2014


Pangkep, Media Center - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) RI mengapresiasi sekaligus memilih Kabupaten Pangkajene dam Kepulauan (Pangkep) sebagai percontohan  sistem penerimaan peserta didik baru (PPDB) secara online di Sulawesi Selatan.
Dari 34 kabupaten/kota di Indonesia  yang menerima teknologi ini pada tahun ajaran 2014-2015, Pangkep satu-satunya  di Sulawesi yang memperoleh kepercayaan dari Kemendikbud bidang pusat teknologi informasi dan Komunikasi (Pustekkom) untuk melakukan uji coba penerimaan peserta didik baru(PPDB) secara on line pada 35 sekolah.
Sekrtaris Pusat Teknologi informasi dan Telekomunikasi (pusdikkom) kemendikbud, Sri Hardiyanto, mengatakan sistem online  tersebut sebagai penjabaran dari Peraturan Pemerintah nomor 17 tahun 2010 tentang pengelolaan dan penyelenggaraan pendidikan yang objektif, transparan dan akuntabel,
Penerimaan peserta didik baru tahun 2014-2015, dilaksanakan secara online merupakan sebuah langkah maju pendidikan di Sulawesi Selatan , apalagi Pangkep merupakan daerah percontohan, penerapan  sistem baru tersebut, ungkap Bupati H.Syamsuddin A.Hamid,SE, Senin (10/6).
Kepala Dinas Pendidikan  Olahraga dan Pemuda Kabupaten Pangkep Drs.H.Muhammad Ridwan,Mpd menyebutkan sistem penerimaan peserta didik baru secara online, dimaksudkan untuk mencapai tujuan pendidikan berkualitas, dapat berjalan sesuai harapan kita.
Para kepala sekolah diberi bekal terkait pelaksanaan penerimaan peserta didik baru, mereka yang diutus  merupakan perwakilan sekolah yang akan melaksanakan sistem elektronik tersebut, tegasnya.
Sebagai langkah awal, menurut Muhammad Ridwan, pemerintah daerah melakukan uji coba untuk tingkatan SMP dan SMA yang merupakan sekolah paling banyak diminati pendaftar, tiap sekolah akan ditetapkan jumlah dan dibatasi kouta penerimaan siswa baru yang diseimbangkan antara kemampuan dengan jumlah ruang yang tersedia. (h.idcham/ kominfo)

SHARE :
CB Blogger
 
Copyright © 2014 Dishub Kominfo Pangkep. All Rights Reserved. Powered by Kominfo Pangkep